RUTAN KANDANGAN GELAR PERINGATAN ISRA MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW DAN HAUL ABAH GURU SEKUMPUL KE 18

Kandangan. INFO_PAS. Rutan Kelas IIB Kandangan gelar Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dan Haul Abah Guru Sekumpul Ke-18 di Rutan Kelas IIB Kandangan. Kamis (16/02/2023)

Kegiatan dilaksanakan di halaman dalam Rutan yang diikuti oleh Karutan, Pejabat Struktural, jajaran Petugas, Dharma Wanita Rutan Kandangan, dan warga binaan, yang dipimpin oleh Ust. H. Ahmad Khairinnur dari Kemenag Kab. Hulu Sungai Selatan.

Kegiatan ini dimeriahkan dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an oleh Ust. H. Ahmad Juma'ah dari Baznas Kab. HSS dan Penampilan Maulid Habsyi dari Santri WBP Pembinaan Rutan Kelas IIB Kandangan.

Kegiatan ini sebagai penyambung Silaturahmi serta Tindaklanjut dari Kerjasama Rutan Kelas IIB Kandangan dengan Kemenag dan MUI Kab. HSS dalam rangka Pembinaan Kepribadian Kerohanian.

Diharapkan dengan dilaksanakannya Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dan Haul Abah Guru Sekumpul Ke-18 di Rutan Kelas IIB Kandangan ini dapat menambah semangat serta kekeluargaan antara Petugas maupun WBP Rutan Kelas IIB Kandangan.



@kemenkumhamri
@kemenkumhamkalsel
#KanwilKemenkumhamKalsel
#KumhamKalsel
#FaisolAli
Kanwil Kemenkumham Kalsel
Kumham Kalsel
Faisol Ali


Kontributor : Tim Humas Rukanda

Mari support humas Rukanda dengan klik follow, like, dan share berita di medsos kami.

Rukanda Cing Ai

Belum ada Komentar untuk "RUTAN KANDANGAN GELAR PERINGATAN ISRA MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW DAN HAUL ABAH GURU SEKUMPUL KE 18"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel